ANALISA.CO.ID, BONE,- Mahasiswa Prodi Geologi Institut Teknologi dan Bisnis Arung Palakka (ITB AP) Bone dilepas magang di Perusahaan Batubara PT Wahana Baratama Mining di Kalimantan Selatan oleh pihak Rektorat Institutt Teknologi dan Bisnis ArungPalakka Bone.
Mahasiswa Angkatan pertama semester 6 Prodi Geologi tersebut diarahkan untuk magang dalam rangka mendapatkan pengalaman praktis, mengembangkan keterampilan dan memperluas jaringan professional dan merupakan program prodi Teknik Geologi Iinstitut Teknologi dan Bisnis ArungPalakka bagi Mahasiswa yang sudah memasuki semester 6.
Menurut Rektor ITB Arungpalakka Bone Dr. Rabiatul Adawiyah Hamid, M.Pd, program magang ini merupakan bentuk komitmen institut dalam rangka mengasah dan mendapatkan luaran Alumni yang professional, unggul dan kompetitif di dunia kerja.
“Program magang ini merupakan bagian dari proses pembelajaran lapangan terhadap ilmu teoritis yang selama ini di dapatkan di ruang kuliah, cara mengelolah masalah keselamatan dan Kesehatan kerja, serta meningkatkan kompetensi mahasiswa secara utuh seperti pengembangan soft skills seperti Kerjasama tim, adaptabilitas, kepemimpinan dan kepemimpinan diri” ungkapnya.

Prodi Geologi Institut Teknologi dan Bisnis ArungPalakka merupakan salah satu prodi unggulan perguruan tinggi Institut Teknologi dan Bisnis ArungPalakka yang terbilang masih baru di Kabupaten Bone tersebut. Tahun ini sudah bersiap menerima mahasiswa Angkatan ke 4 setelah beroperasi dan mendapatakan Ijin pendirian sejak tahun 2022.
Kerjasama dan Mou dengan berbagai pihak telah dilakukan oleh Institut, termasuk dengan beberapa perusahaan Tambang dan Bisnis Digital. PT Wahana Baratama Mining merupakan salah satu Perusahaan tambang Batubara yang berlokasi di kanupaten Satui, Kalimantan Selatan yang beroperasi sejak tahun 2007 dengan produksi Batubara kualitas bituminous berkalori tinggi yang saat ini mencapai sekitar 1-2 juta ton pertahun.
Selain magang di Perusahaan Perusahaan yang ada di dalam negeri, ITB ArungPalakka juga telah menjajaki Kerjasama dengan pihak luar negeri seperti Jepang dalam rangka meningkatkan kualitas mahasiswa lainnya di prodi Bisnis Digital maupun Kewirausahaan agar semakin kompeten dan kompetitif di era industry 4.0 dan society 5.0, demikian yang ditambahkan oleh Rektor ITB AP sekaligus putri asli berdarah bone tersebut.